Daftar Isi
Pemberitahuan Privasi

Pemberitahuan Privasi

Dimodifikasi pada: 28 Oktober 2024

BACALAH SELURUH PEMBERITAHUAN PRIVASI INI SEBELUM MENGGUNAKAN LAYANAN KAMI, MEMBERIKAN PERSETUJUAN DAN/ATAU MENYERAHKAN DATA PRIBADI ANDA ATAS LAYANAN KAMI

PENDAHULUAN

Terima kasih telah memilih dan menggunakan PT Mid Solusi Nusantara dan/atau afiliasi kami terkait (“Grup Mekari” atau “Kami” atau “Mekari”) untuk menyediakan Layanan Kami kepada Anda.

Pemberitahuan Privasi ini (yang sebelumnya bernama Pemberitahuan Privasi) (selanjutnya disebut “Pemberitahuan Privasi”) adalah pemberitahuan kami kepada Anda atas salah satu kebijakan dari kami untuk melindungi Data Pribadi Anda dalam Layanan Kami yang Anda gunakan (sebagaimana didefinisikan di bawah) sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Kami memiliki komitmen yang tinggi terhadap pelindungan Data Pribadi (sebagaimana didefinisikan di bawah) Anda. Kami bertanggung jawab untuk menegakkan prinsip-prinsip pengurusan data dengan integritas yang penuh, sehingga keamanan Data Pribadi Anda menjadi prioritas utama Kami. Pemberitahuan Privasi ini berlaku untuk semua pengguna Layanan yang mengakses melalui dan menggunakan situs web, aplikasi seluler, konten, produk, layanan dan platform apa pun lainnya yang Kami kelola (bersama-sama disebut “Platform“) termasuk setiap pihak manapun yang bekerja sama dengan Kami, kecuali diatur pada pemberitahuan privasi yang terpisah.

Kami mengembangkan berbagai layanan yang akan membantu Anda dalam pekerjaan sehubungan dengan bidang-bidang yang termasuk namun tidak terbatas pada SDM (Sumber Daya Manusia), perpajakan, akuntansi dan pembukuan, keuangan dan pembayaran serta tidak menutup kemungkinan untuk mencakup bidang-bidang lainnya di kemudian hari. Layanan Kami termasuk namun tidak terbatas pada Mekari Account, Mekari Jurnal, Mekari Talenta, Mekari KlikPajak, Mekari Qontak, Mekari Sign, Mekari Stream, Mekari Flex, Mekari Pay, Mekari Capital, Mekari Expense, Mekari Kredigram, Mekari Officeless, dan layanan-layanan lainnya mana pun yang akan diselenggarakan oleh Kami seiring berjalannya waktu (selanjutnya disebut “Layanan”).

TENTANG PEMBERITAHUAN PRIVASI

Kami akan menjelaskan secara transparan bagaimana dan mengapa kami memproses Data Pribadi Anda. Pemberitahuan Privasi ini menguraikan ketentuan dan tanggung jawab kami sehubungan dengan pemrosesan Data Pribadi Anda.

Perlu kami tegaskan bahwa dalam mengumpulkan serta memproses Data Pribadi Anda berdasarkan Pemberitahuan Privasi ini, kami dapat bertindak untuk dan atas nama serta berdasarkan perintah dari klien kami selaku pengendali dari Data Pribadi Anda sebagaimana berdasarkan ketentuan perjanjian yang Kami miliki dengan klien. Dalam kondisi tersebut, sebelum Anda menggunakan layanan kami dan/atau menyerahkan Data Pribadi Anda atas Layanan Kami, perlu Anda pastikan bahwa Anda telah memberikan persetujuan secara penuh kepada klien dalam melaksanakan pemrosesan atas Data Pribadi Anda melalui kami.

Dengan menggunakan Layanan Kami serta adanya perintah dan persetujuan dari klien dan Anda selaku pelanggan atau pengguna Layanan Kami terhadap Pemberitahuan Privasi ini, Anda mengakui bahwa Anda telah memberikan persetujuan secara eksplisit kepada Kami dan terikat dengan seluruh ketentuan yang terdapat dalam Pemberitahuan Privasi ini. Oleh karena itu, Kami berharap Anda membaca Pemberitahuan Privasi ini untuk memastikan bahwa Anda mengerti bagaimana cara Kami menangani Data Pribadi Anda serta memahami praktik pelindungan data Kami. Pemberitahuan Privasi ini menjelaskan secara rinci mengenai pemrosesan Data Pribadi Anda oleh Kami. Tujuan dari Pemberitahuan Privasi ini adalah untuk:

  1. Memastikan Anda memahami Data Pribadi apa saja yang Kami proses, alasan mengapa Kami proses dan kepada siapa Kami bekerjasama untuk memproses Data Pribadi Anda tersebut;
  2. Menjelaskan cara Kami memproses Data Pribadi Anda agar Kami dapat memberikan pengalaman yang memuaskan bagi Anda dalam menggunakan Layanan Kami; dan
  3. Menjelaskan hak dan pilihan yang Anda miliki terkait dengan Data Pribadi Anda yang Kami proses serta bagaimana Kami akan melindungi Data Pribadi Anda.

Kami berharap bahwa Pemberitahuan Privasi ini dapat membantu Anda memahami komitmen Kami dalam melindungi Data Pribadi Anda. Apabila Anda membutuhkan penjelasan atau memiliki pertanyaan lebih lanjut, Kami akan dengan senang hati melayani Anda dengan merujuk pada bagian “Kontak” dalam Pemberitahuan Privasi ini. Apabila Anda tidak menyetujui isi dari Pemberitahuan Privasi ini, ingatlah bahwa Anda selalu memiliki pilihan untuk menggunakan atau tidak menggunakan Layanan Kami.

Pemberitahuan Privasi ini disediakan dalam format yang memudahkan Anda untuk membaca dan mengerti Pemberitahuan Privasi ini. Anda dapat merujuk pada bagian tertentu yang tersedia dalam Pemberitahuan Privasi ini. Untuk memudahkan Anda dalam mengerti Pemberitahuan Privasi ini, terdapat Istilah-istilah dalam huruf kapital yang digunakan dalam Pemberitahuan Privasi ini akan memiliki arti yang sama dengan istilah tersebut dalam Ketentuan Penggunaan Platform Mekari yang berlaku antara Kami dan Anda.

DEFINISI

“Data Pribadi” berarti data tentang orang perseorangan yang teridentifikasi atau dapat diidentifikasi secara tersendiri atau dikombinasi dengan Informasi lainnya baik secara langsung maupun tidak langsung.

“Informasi” berarti keterangan, pernyataan, gagasan, dan tanda-tanda yang mengandung nilai, makna, dan pesan, baik data, fakta, maupun penjelasannya yang dapat dilihat, didengar, dan dibaca yang disajikan dalam berbagai kemasan dan format sesuai dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi secara elektronik maupun nonelektronik.

“Hukum Yang Berlaku” berarti seluruh undang-undang, perundangan, peraturan, kebijakan, ordonansi, pengesahan, izin atau persyaratan dari peradilan, badan administratif, otoritas, atau badan pengawas apapun, yang berlaku dari waktu ke waktu selama berlakunya Pemberitahuan Privasi ini.

LINGKUP DAN JENIS DATA PRIBADI ANDA YANG KAMI KUMPULKAN

Berikut adalah ruang lingkup dan jenis Data Pribadi tentang Anda yang akan Kami proses sehubungan dengan penggunaan Layanan oleh Anda (sebagaimana berlaku, yakni tergantung kepada konteks atau keadaan dari pengumpulan dan sifat dari Layanan yang digunakan atau transaksi yang dilakukan):

  1. Data Identitas, termasuk namun tidak terbatas pada, nama, nama pengguna (username), jenis kelamin, alamat domisili lengkap, tempat lahir, tanggal lahir, data swafoto, nomor identitas kartu tanda penduduk/ surat izin mengemudi/ paspor, nomor pokok wajib pajak, pendidikan terakhir, pekerjaan, dan lain sebagainya.
  2. Data Usaha, termasuk namun tidak terbatas pada nomor induk berusaha atau sejenisnya, nomor pokok wajib pajak, bidang usaha, nomor telepon, alamat domisili lengkap, penghasilan badan usaha, identitas pemilik/ direktur, dan lain sebagainya.
  3. Data Kontak, termasuk namun tidak terbatas pada alamat penagihan, alamat surel, nomor telepon, daftar kontak, Informasi kontak darurat, dan sebagainya.
  4. Data Pembayaran, termasuk rincian pembayaran atau transfer yang dilakukan oleh Anda pada Layanan Kami, termasuk namun tidak terbatas pada data yang berkaitan dengan penggunaan, pembayaran, rincian penerima (termasuk rincian rekening mereka), metode pembayaran yang digunakan, jumlah pembayaran yang dibayarkan, rincian tagihan, dan rincian faktur.
  5. Data Keuangan, termasuk rincian rekening bank dan kartu pembayaran seperti jenis kartu atau rekening pembayaran yang digunakan, nama penerbit kartu atau rekening pembayaran tersebut, nama pemegang kartu atau rekening pembayaran tersebut, nomor identifikasi rekening tersebut atau kartu pembayaran, kode verifikasi kartu pembayaran atau akun tersebut, dan tanggal kadaluarsa kartu pembayaran atau akun tersebut, sebagaimana berlaku, data virtual account, riwayat keuangan (termasuk namun tidak terbatas pada riwayat transaksi kartu pembayaran atau rekening, rincian kartu pembayaran atau rekening, kode CVV dan pemetaan dan/atau status dan keadaan dari kartu pembayaran atau rekening), data penghasilan, sumber penghasilan, dan data penilaian kredit (credit scoring).
  6. Data yang berhubungan dengan aktivitas Anda pada saat penggunaan Layanan, termasuk namun tidak terbatas pada, istilah yang Anda telusuri, tampilan dan interaksi dengan konten, aktivitas input dan proses transaksi, orang yang berkomunikasi dengan Anda atau berbagi konten dengan Anda, aktivitas di situs dan aplikasi Pihak Ketiga (sebagaimana didefinisikan di bawah) yang menggunakan Layanan Kami.
  7. Data Lokasi. Kami mengumpulkan Informasi tentang lokasi Anda saat Anda menggunakan Layanan Kami. Lokasi Anda dapat ditentukan dengan berbagai tingkat akurasi menggunakan GPS, alamat IP, data sensor dari perangkat Anda, Informasi tentang yang ada di dekat perangkat Anda, seperti titik akses Wi-Fi, menara seluler, dan perangkat yang mengaktifkan bluetooth.
  8. Data Catatan (log), termasuk catatan pada server yang menerima data seperti alamat IP perangkat, tanggal dan waktu akses, fitur Layanan atau laman yang dilihat, proses kerja Layanan dan aktivitas sistem lainnya, jenis peramban (browser), dan/atau situs atau layanan pihak ketiga yang Anda gunakan sebelum berinteraksi dengan Layanan.
  9. Data Teknis, termasuk rincian tentang penggunaan Anda atas Layanan Kami seperti identifikasi yang dihasilkan oleh Layanan (user id), layanan pesan dalam Layanan, layanan pencarian dalam aplikasi, alamat protokol internet (IP), data sebagai halaman web yang dilihat sebelumnya atau sesudahnya, durasi setiap kunjungan/sesi, identitas (ID) perangkat internet atau alamat kontrol akses media, ID periklanan dan Informasi perangkat lainnya termasuk Informasi mengenai produsen, model, dan sistem operasi perangkat yang Anda gunakan untuk mengakses Layanan, dan crash logs.
  10. Data Perangkat, termasuk data perangkat, diantaranya jenis perangkat yang Anda gunakan untuk mengakses Layanan, termasuk model perangkat keras, sistem operasi dan versinya, perangkat lunak, nomor IMEI, nama file dan versinya, pilihan bahasa, pengenal perangkat unik, pengenal iklan, nomor seri, Informasi gerakan perangkat, dan/atau Informasi jaringan seluler.

PENYEDIAAN DATA PRIBADI YANG TIDAK LENGKAP

Ketika Kami perlu mengumpulkan Data Pribadi berdasarkan hukum, atau berdasarkan ketentuan perjanjian yang Kami miliki dengan klien, dan Anda memilih untuk tidak menyediakan Data Pribadi tersebut atau menyediakan Data Pribadi yang tidak lengkap kepada Kami saat diminta, Kami mungkin tidak dapat menyediakan Layanan dan melaksanakan perjanjian yang ada atau yang sedang dalam proses untuk Kami sepakati dengan klien dan/atau Anda.

CARA KAMI MENGUMPULKAN DATA PRIBADI ANDA

Data Pribadi Anda dapat Kami kumpulkan melalui beberapa cara, yakni:

  1. melalui penyerahan dari klien selaku pengendali atas Data Pribadi Anda;
  2. melalui pemberian oleh Anda secara langsung ketika mendaftar atau menggunakan Layanan atau ketika Anda menghubungi layanan pelanggan Kami;
  3. melalui pemberian oleh Anda melalui pihak ketiga tertentu;
  4. melalui Platform, browser, dan perangkat yang Anda gunakan.

Informasi yang Kami kumpulkan meliputi ID unik, jenis dan pengaturan browser, jenis dan setelan perangkat, sistem operasi, Informasi jaringan seluler yang mencakup nama operator dan nomor telepon, serta nomor versi aplikasi. Kami juga mengumpulkan Informasi tentang interaksi aplikasi, browser, dan perangkat Anda dengan Layanan Kami, mencakup alamat IP, laporan kerusakan, aktivitas sistem, serta waktu, tanggal, dan URL perujuk permintaan Anda.

Kami mengumpulkan Informasi ini saat Layanan di perangkat Anda menghubungi server Kami — misalnya, saat Anda menginstal aplikasi dari Google Play Store atau saat pemeriksaan layanan untuk update otomatis. Jika Anda menggunakan perangkat Android yang dilengkapi Platform yang disediakan oleh Grup Mekari, perangkat Anda akan menghubungi server Grup Mekari secara berkala untuk memberikan Informasi tentang perangkat Anda dan hubungan ke Layanan Kami. Informasi ini mencakup hal-hal seperti jenis perangkat Anda, nama operator, laporan kerusakan, dan aplikasi yang telah Anda pasang pada perangkat Anda.

Jika Anda tidak login ke akun Mekari, Kami menyimpan Informasi yang Kami kumpulkan dengan ID unik yang terikat ke browser, aplikasi, atau perangkat yang sedang Anda gunakan. Jika Anda login, Kami juga mengumpulkan Informasi yang Kami simpan di akun Mekari Anda, yang Kami anggap sebagai Informasi pribadi.

Apabila Anda menyediakan kepada Kami Data Pribadi yang berkaitan dengan individu lain (seperti Data Pribadi pasangan Anda, anggota keluarga, atau pihak manapun lainnya), Anda menyatakan bahwa Anda telah memperoleh persetujuan dari individu terkait tersebut untuk, dan dengan ini menyetujui atas nama individu tersebut untuk, pengumpulan, penggunaan, pengungkapan dan pengolahan Data Pribadi mereka oleh Kami.

PENGGUNAAN DATA PRIBADI ANDA

Atas Data Pribadi Anda yang Kami kumpulkan, Kami dapat menggunakannya untuk tujuan berikut ataupun tujuan lain yang diizinkan oleh Hukum yang Berlaku (“Tujuan”):

  1. menyediakan Layanan dan/atau Produk Kami;
  2. penggunaan fitur-fitur yang terdapat pada Layanan Kami. Sebagai contoh untuk Layanan Talenta, maka Kami dapat menggunakan Data Pribadi Anda berupa swafoto untuk keperluan pencatatan kehadiran;
  3. melaksanakan tujuan-tujuan sebagaimana ditetapkan oleh klien selaku pengendali Data Pribadi Anda sebagaimana berdasarkan ketentuan perjanjian yang Kami miliki dengan klien (tujuan mana seharusnya sudah diinformasikan oleh klien kepada Anda sebelum Anda memberikan persetujuan kepada klien);
  4. mendaftarkan Anda sebagai pengguna pada Platform Kami, dan juga untuk mengadministrasikan dan/atau mengelola akun Anda;
  5. menginformasikan Anda atas aktivitas yang terjadi dalam Platform Kami atau platform/sistem lain yang terhubung dengan Platform Kami;
  6. berinteraksi langsung dengan Anda serta memberi tahu Anda mengenai segala pembaruan atau perubahan pada Layanan;
  7. mengirimkan Anda Informasi sehubungan dengan penggunaan Layanan;
  8. melakukan pemeliharaan peningkatan, pemecahan masalah, pengembangan dan personalisasi/kustomisasi Layanan untuk memenuhi kebutuhan dan preferensi Anda;
  9. menawarkan, mengirimkan atau menyediakan iklan, komunikasi, dan pemasaran yang berkaitan dengan Layanan yang disesuaikan (berdasarkan atribut atau karakteristik demografis yang menarik dan relevan berdasarkan profil Anda), dari Kami dan/atau afiliasi atau mitra Kami (apabila berlaku) dengan berbagai cara, termasuk namun tidak terbatas pada Platform, short message service (SMS), aplikasi obrolan (seperti WhatsApp), pemberitahuan pesan langsung (push notification), panggilan, surel, dan lain sebagainya;
  10. mengembangkan, memelihara, menguji, memperbaiki, meningkatkan, dan mempersonalisasikan Layanan serta layanan baru lainnya untuk memenuhi kebutuhan dan preferensi Anda;
  11. memantau, memahami dan menganalisis aktivitas dan perilaku Anda termasuk kebiasaan dan penggunaan berbagai layanan yang tersedia di Platform;
  12. mengungkapkan dan/atau menyediakan kepada afiliasi dan/atau pihak ketiga yang bekerjasama dengan Kami (dalam hal ini yakni vendor, agen, pemasok, kontraktor, konsultan, mitra, dan pihak lain yang menyediakan layanan kepada Kami atau Anda) yang: (i) secara teknis diperlukan untuk memproses transaksi Anda; (ii) jika Anda berpartisipasi dalam program promosi yang Kami selenggarakan bersama mitra; atau (iii) tujuan kerja sama Kami dengan pihak ketiga tersebut (tergantung keadaannya) yang mana atas dasar hal tersebut Anda memperbolehkan pihak ketiga tersebut untuk menawarkan layanan milik pihak ketiga kepada Anda (sebagaimana relevan);
  13. memberikan bantuan atau menyelesaikan aduan sehubungan dengan masalah operasional yang terjadi pada Layanan;
  14. untuk menghasilkan Informasi statistik dan data analitik untuk tujuan pengujian, penelitian, analisis, pengembangan produk;
  15. melaksanakan transaksi yang terjadi dalam struktur perusahaan Kami seperti penggabungan, akuisisi, atau penjualan aset yang melibatkan Kami dan/atau afiliasi Kami;
  16. mematuhi semua kewajiban berdasarkan Hukum Yang Berlaku, termasuk namun tidak terbatas pada menanggapi permintaan, penyelidikan, atau arahan peraturan dan/atau anggota pemerintah manapun;
  17. membantu untuk meningkatkan keamanan dan keandalan layanan Kami. Ini termasuk mendeteksi, mencegah, dan menanggapi penipuan, penyalahgunaan, risiko keamanan, tindakan kriminal, atau penyalahgunaan Layanan Kami, masalah teknis yang dapat membahayakan Grup Mekari, pengguna Kami, atau publik, serta untuk memastikan keamanan dari sistem, arsitektur, dan jaringan IT Kami;
  18. Memfasilitasi atau memungkinkan verifikasi yang diperlukan sebelum kami memberikan Layanan kepada Anda, termasuk melakukan proses Mengenal Pelanggan (Know Your Customer – KYC) dan penilaian kredit (credit scoring) (apabila diperlukan);
  19. Menggabungkan Data Pribadi Anda ke dalam data statistik anonim yang akan kami gunakan untuk analisis statistik, sehingga kami dapat lebih memahami profil pelanggan kami dan meningkatkan layanan kami;
  20. Mencegah, mendeteksi dan menyelidiki segala kegiatan yang dilarang, illegal, tidak sah atau curang berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku; dan
  21. tujuan lainnya yang Kami beritahukan kepada Anda, dan/atau apabila disyaratkan oleh Hukum Yang Berlaku, sebagaimana Kami akan memperoleh persetujuan dari Anda.

Kami menggunakan berbagai macam teknologi guna memproses Data Pribadi Anda untuk Tujuan yang disebutkan di atas. Kami menggunakan sistem otomatis yang menganalisis konten Anda untuk memberikan hal-hal seperti hasil pencarian yang disesuaikan atau fitur lainnya yang disesuaikan dengan cara Anda menggunakan layanan Kami. Kami juga menganalisis konten Anda untuk membantu Kami mendeteksi penyalahgunaan seperti spam, malware, dan konten ilegal.

Kami mungkin menggabungkan Informasi yang Kami kumpulkan di Layanan Kami di seluruh perangkat Anda untuk Tujuan yang dijelaskan di atas. Bergantung pada setelan akun Anda, aktivitas Anda di situs dan aplikasi lain mungkin dikaitkan dengan Data Pribadi Anda untuk meningkatkan Layanan.

Data Pribadi Anda akan disimpan untuk jangka waktu yang dibutuhkan untuk mencapai Tujuan dan/atau paling singkat 5 (lima) tahun, mana yang paling lama.

Sehubungan dengan tujuan-tujuan di atas, Anda berhak untuk menarik persetujuan Anda kapan saja melalui klien selaku pengendali Data Pribadi Anda atau menghubungi kami sesuai dengan tata cara “Kontak” sebagaimana tercantum dalam Pemberitahuan Privasi ini.

PENGUNGKAPAN DATA PRIBADI KEPADA PIHAK LAIN

Kami tidak akan mengungkapkan, memberikan akses, membagikan, dan/atau menyebarkan Data Pribadi Anda tanpa persetujuan dari Anda kecuali ditentukan lain dalam Pemberitahuan Privasi ini. Kami hanya akan mengungkapkan Data Pribadi Anda kepada pihak lain (i) berdasarkan persetujuan Anda atau (ii) apabila diizinkan atau dipersyaratkan oleh Hukum Yang Berlaku atau (iii) diinstruksikan oleh pemerintah yang berwenang, atau (iv) berdasarkan perintah pengadilan (sebagaimana relevan).

Selain sebagaimana diatur dalam Pemberitahuan Privasi ini, Kami dapat mengungkapkan, memberikan akses, dan/atau membagikan Data Pribadi Anda apabila Kami telah memperoleh persetujuan Anda untuk pengungkapan yang bersangkutan. Apabila Anda memberikan persetujuan Anda kepada Kami untuk mengungkapkan Data Pribadi Anda kepada suatu pihak ketiga, maka Anda mengizinkan Kami untuk mengungkapkan dan mengirimkan data tersebut ke pihak ketiga terpilih dan Anda membebaskan Kami atas segala dampak yang timbul dari pemrosesan Data Pribadi Anda yang dilakukan oleh pihak ketiga tersebut. Kami sarankan Anda untuk memeriksa dan memahami kebijakan atau pemberitahuan privasi yang diberlakukan oleh setiap pihak ketiga dimana Data Pribadi Anda tersebut telah Anda setujui untuk diberikan.

Kami tidak akan menjual atau menyewakan Data Pribadi Anda kepada pihak manapun.
Selain atas pengungkapan sebagaimana kami sampaikan di atas, Data Pribadi Anda juga mungkin dapat terungkap dengan kondisi-kondisi sebagai berikut:

  1. Media Sosial
    Apabila Anda menggunakan Platform atau media sosial kami, harap diperhatikan bahwa Data Pribadi yang Anda atau pihak lain ungkap secara sukarela pada saat penggunaan fitur tersebut, dapat tersedia untuk publik atau pengguna lain. Perlu kami sampaikan bahwa kami tidak bertanggungjawab atas informasi yang Anda ungkap ke publik dan penggunaan atas informasi tersebut oleh kami atau pihak lain yang tidak tunduk terhadap Pemberitahuan Privasi ini.
  2. Situs Web/Tautan Pihak Ketiga
    Apabila terdapat Data Pribadi Anda yang Anda isi pada situs web/tautan pihak ketiga lain, baik secara langsung maupun tidak langsung berkaitan dengan Layanan kami, kami tidak bertanggung jawab atas informasi yang Anda berikan pada situs web/tautan mereka, karena pada dasarnya kami tidak dapat mengontrol situs pihak ketiga. Kami menyarankan Anda untuk membaca pemberitahuan privasi pada masing-masing situs web tersebut sebelum memberikan informasi Anda kepada pihak ketiga yang bersangkutan.

HAK-HAK ANDA

Sehubungan dengan pemrosesan Data Pribadi Anda melalui Platform Kami, Anda berhak untuk:

  1. melakukan pembaruan dan/atau perbaikan kesalahan dan/atau ketidakakuratan Data Pribadi Anda yang terekam pada Platform;
  2. menarik kembali persetujuan Anda untuk memproses Data Pribadi pada Platform;
  3. meminta akses dan memperoleh salinan atas Data Pribadi yang disimpan di dalam sistem Grup Mekari, yang akan diberikan sesuai dengan Hukum yang Berlaku;
  4. meminta akses dan memperoleh salinan atas Data Pribadi yang disimpan di dalam sistem Grup Mekari, yang akan diberikan sesuai dengan Hukum yang Berlaku;
    menghapus dan/atau memusnahkan Data Pribadi Anda,

Sehubungan dengan permohonan Anda untuk menarik kembali persetujuan Anda, Anda memahami dan mengakui bahwa setelah permohonan Anda diajukan kepada Kami, Anda mungkin tidak lagi dapat menggunakan Layanan. Penarikan persetujuan Anda dapat mengakibatkan penghentian akun Anda atau hubungan kontraktual Anda dengan Kami, dengan semua hak dan kewajiban yang muncul sepenuhnya harus dipenuhi. Setelah menerima pemberitahuan untuk menarik persetujuan untuk pemrosesan Data Pribadi Anda, Kami akan menginformasikan kepada Anda tentang konsekuensi yang mungkin terjadi dari penarikan tersebut sehingga Anda dapat memutuskan apakah Anda tetap ingin menarik persetujuan tersebut.

Kami berhak untuk menolak permintaan Anda, apabila permintaan Anda tidak relevan dengan Data Pribadi yang disimpan oleh Grup Mekari, termasuk namun tidak terbatas pada apabila pihak yang meminta Data Pribadi tersebut Kami nilai tidak berwenang atas Data Pribadi tersebut dan/atau tidak dapat membuktikan secara sah bahwa pihak tersebut berwenang atas Data Pribadi yang diminta; dan/atau Kami tidak diperbolehkan untuk melaksanakan permintaan Anda oleh otoritas berwenang dan/atau kebijakan privasi internal Kami yang berdasarkan Hukum yang Berlaku.

Tata Cara Permintaan Pelaksanaan Hak Anda:

Perlu dicatat bahwa pengajuan hak-hak Anda sebagaimana dimaksud dalam Pemberitahuan Privasi ini merupakan suatu permohonan dari Anda kepada kami. Berikan serinci mungkin alasan Anda untuk menggunakan hak-hak Anda, agar kami dapat menentukan apakah Anda memiliki dasar penggunaan hak yang valid.

Dalam memproses permintaan serta permohonan Anda sebagaimana mungkin dilaksanakan, kami dengan hormat meminta Anda untuk mencantumkan dan memberikan kepada kami rincian alasan dan identifikasi yang diperlukan terkait dengan permintaan Anda untuk mengkonfirmasi identitas Anda. Informasi tersebut dapat mencakup pengisian berupa Nama Lengkap, Alamat Domisili, Nomor Telepon, Salinan Dokumen Identitas Anda dan alasan Anda dalam menggunakan hak Anda.

Semua permintaan tersebut wajib dikirimkan melalui alamat surat elektronik kami, yaitu privacy@mekari.com. Harap perhatikan bahwa permintaan yang dikirim melalui cara lain selain diatur dalam Pemberitahuan Privasi ini atau tidak berisi informasi sebagaimana disampaikan dalam Pemberitahuan Privasi ini mungkin memerlukan waktu lebih lama untuk kami proses, tidak dapat kami proses dan/atau tidak dapat kami respon dalam batas waktu yang ditentukan.

PENGGUNAAN COOKIES

Cookies adalah berkas teks kecil yang ditempatkan di perangkat Anda saat Anda mengunjungi situs Kami yang berfungsi untuk mengaktifkan fitur dan fungsi situs Kami. Cookies memungkinkan Kami mengenali perangkat(-perangkat) Anda dan menyimpan Informasi tertentu tentang preferensi atau tindakan Anda sebelumnya. Dengan mengunjungi situs Kami, Anda dapat menerima cookie dari Kami atau dari pihak ketiga yang menyediakan jasa analisis, periklanan, atau tujuan fungsional penting. Kami juga dapat menempatkan cookies di browser Anda saat Anda mengunjungi situs non-Mekari yang menghosting plugin atau tag Kami.

Berdasarkan pembuatnya, cookies dikategorikan menjadi cookies pihak pertama dan cookies pihak ketiga. Cookies pihak pertama adalah cookies yang ditetapkan oleh Kami di situs Kami, sedangkan cookies pihak ketiga adalah cookies yang ditetapkan oleh pihak ketiga yang bermitra dengan Kami. Informasi yang dikumpulkan oleh pihak ketiga melalui cookies mereka dapat dikaitkan dengan Informasi lain yang mereka miliki tentang Anda dari sumber lain. Secara umum, cookies yang digunakan pihak ketiga berada di luar kendali Kami atau tidak dapat diakses oleh Kami.

Berdasarkan durasinya, cookies dikategorikan menjadi cookies sesi dan cookies persisten. Cookies sesi bersifat sementara dan dirancang untuk meningkatkan pengalaman penelusuran Anda dalam satu sesi penelusuran, sementara cookies persisten disimpan di perangkat Anda dan tetap ada selama jangka waktu tertentu atau hingga Anda menghapusnya secara manual.

Kami menggunakan cookies untuk sejumlah tujuan:

  • Untuk menyediakan fungsi penting penggunaan situs Kami.
  • Untuk mengautentikasi dan melindungi Anda saat berinteraksi dengan situs Kami.
  • Untuk menyimpan iInformasi yang terkait dengan sesi Anda, seperti mempertahankan pilihan dan preferensi Anda, misalnya pilihan bahasa Anda.
  • Untuk menyediakan iklan yang relevan bagi Anda, serta menganalisis efektivitas iklan yang ditampilkan seperti mengukur jumlah penayangan atau klik.
  • Untuk menyediakan pengalaman yang dipersonalisasi bagi Anda selama berinteraksi dengan situs Kami.

Kami menggunakan jenis-jenis cookies berikut:

  1. Cookies Fungsional : Cookies ini diperlukan untuk berfungsinya situs Kami. Cookies ini memungkinkan fungsi-fungsi inti seperti keamanan, manajemen jaringan, dan aksesibilitas. Tanpa cookies ini, fitur-fitur tertentu di situs Kami mungkin tidak berfungsi dengan baik.
  2. Cookies Analisis: Cookies ini membantu Kami memahami bagaimana pengunjung berinteraksi dengan situs Kami dengan mengumpulkan dan melaporkan perilaku pengunjung di situs Kami. Cookies ini memungkinkan Kami untuk mengukur dan meningkatkan kinerja situs web Kami, memastikan pengalaman pengguna yang lebih baik.
  3. Cookies Pemasaran : Cookies ini melacak aktivitas daring Anda dan memungkinkan Kami untuk memberikan konten iklan yang relevan berdasarkan minat Anda. Cookies ini membantu kami untuk mengukur efektivitas kampanye iklan Kami dan membatasi berapa kali Anda melihat iklan.

Anda dapat merujuk ke daftar berikut untuk mengetahui cookies yang digunakan di situs Kami:

Name Provider Type Purpose Duration First Party/Third Party
wpseoFrontendInspectorOpen Yoast SEO Essential Digunakan oleh plugin SEO Yoast untuk membantu inspeksi frontend. Session First 

Party

persist:hs-beacon-message-1ae02e91-5865-4f13-b220-7daed946ba25 HubSpot Essential Digunakan oleh HubSpot untuk pesan beacon, membantu dalam layanan pelanggan atau obrolan langsung. Persistent Third Party
zps-ft-pghitType-details Zoho PageSense Analytics Digunakan untuk pelacakan sesi dan pengukuran analitik. Persistent Third Party
zps-ft-details Zoho PageSense Analytics Digunakan untuk pelacakan sesi dan pengukuran analitik. Persistent Third Party
wistia-video-progress-j042jylrre Wistia Analytics Digunakan untuk melacak progres video yang ditonton oleh pengguna. Persistent Third Party
persist:hs-beacon-44cc73fb-7636-4206-b115-c7b33823551b HubSpot Analytics Digunakan oleh HubSpot untuk pesan beacon, membantu dalam layanan pelanggan atau obrolan langsung. Persistent Third Party
wistia Wistia Analytics Digunakan untuk mengelola video Wistia yang disematkan di situs web. Persistent Third Party
WP_PREFERENCES_USER_13 WordPress Essential Menyimpan preferensi pengguna di dalam WordPress. Persistent First Party
wistia-video-progress-z1qxl7s2zn Wistia Analytics Digunakan untuk melacak progres video yang ditonton oleh pengguna. Persistent Third Party
wistia-video-progress-fj42vucf99 Wistia Analytics Digunakan untuk melacak progres video yang ditonton oleh pengguna. Persistent Third Party
qm-container-height Query Monitor Essential Digunakan untuk menyediakan fungsi di seluruh halaman. Various First Party
persist:hs-beacon-1ae02e91-5865-4f13-b220-7daed946ba25 HubSpot Analytics Digunakan oleh HubSpot untuk pesan beacon, membantu dalam layanan pelanggan atau obrolan langsung. Persistent Third Party
acf Advanced Custom Fields (Plugin WordPress) Essential Digunakan oleh plugin untuk menyimpan data bidang khusus. Immediately Third Party
web-vitals-extension-metrics Google Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data vital web seperti LCP, FID, CLS. Persistent Third Party
lastExternalReferrer Google Analytics Digunakan untuk menyimpan referensi eksternal terakhir bagi pengguna. Referensi ini ditetapkan oleh pustaka

JavaScript Google Analytics.

6 Months Third Party
wistia-video-progress-7seqacq2ol Wistia Analytics Digunakan untuk melacak progres video yang ditonton oleh pengguna. Persistent Third Party
WP_DATA_USER_13 WordPress Essential Untuk menyediakan fungsi admin. Various First Party
persist:hs-beacon-message-44cc73fb-7636-4206-b115-c7b33823551b HubSpot Analytics Digunakan oleh HubSpot untuk pesan beacon, membantu dalam layanan pelanggan atau obrolan langsung. Persistent Third Party
wpEmojiSettingsSupports WordPress Essential Digunakan untuk menyimpan rincian peramban. Session First Party
tt_sessionId TikTok Advertising Digunakan untuk pelacakan konversi dan analitik iklan TikTok. Session Third Party
tt_pixel_session_index TikTok Advertising Digunakan untuk pelacakan konversi dan analitik iklan TikTok. Session Third Party
_cltk Microsoft Clarity Analytics Digunakan untuk pelacakan sesi dan pengukuran analitik. Session Third Party
tt_appInfo TikTok Advertising Digunakan untuk pelacakan konversi dan analitik iklan TikTok. Session Third Party
_fbp Facebook Advertising Digunakan untuk pelacakan konversi dan analitik iklan Facebook. 3 Months Third Party
_tt_enable_cookie TikTok Advertising Digunakan untuk pelacakan konversi dan analitik iklan TikTok. Session Third Party
_ttp TikTok Advertising Digunakan untuk pelacakan konversi dan analitik iklan TikTok. Session Third Party
prism_68554652 Active Campaign Analytics Digunakan untuk menyimpan dan melacak interaksi. 2 Years Third Party
wordpress_test_cookie WordPress Essential Digunakan untuk menguji jika cookie dapat diatur, menyimpan status login pengguna. Session First Party
_ga_64SNM3229G Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 1 Year Third Party
_ga_RCPL200F9K Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 1 Year Third Party
zabUserId Zoho PageSense Analytics Digunakan untuk mengidentifikasi pengunjung individual beserta status pengunjung baru dan pengunjung

kembali.

1 Year Third Party
wp_lang WordPress Essential Digunakan untuk menyimpan pengaturan bahasa. Session First Party
nlbi_2964727 Incapsula/Imperva Essential Digunakan untuk memastikan permintaan oleh klien dikirim ke server asal yang sama. Session Third Party
moe_uuid MoEngage Analytics Berisi ID unik perangkat. Hanya digunakan jika terjadi integrasi AMP. Session Third Party
nlbi_2978957 Incapsula/Imperva Essential Digunakan untuk memastikan permintaan oleh klien dikirim ke server asal yang sama. Session Third Party
_ga_R5ZRCPW4R0 Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 1 Year Third Party
_ga_RGJ9WFX2PG Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 1 Year Third Party
PHPSESSID Server PHP Essential Menyimpan sesi pengguna di situs web berbasis PHP. Session First Party
_gcl_au Google AdSense Analytics Digunakan untuk pelacakan iklan dan konversi. Persistent Third Party
_ga_2GSLRTWYBB Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 1 Year Third Party
_ga_361594414 Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 1 Year Third Party
mp_ _mixpanel Mixpanel Analytics Digunakan untuk pelacakan analitik dan pengukuran. 1 Year Third Party
utm_source Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
utm_medium Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
utm_campaign Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
last_medium_id Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
last_campaign_id Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
created_at Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
gclid Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
msclkid Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
utm_term Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
matchtype Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
incap_ses_1746_2964727 Incapsula/Imperva Essential Digunakan untuk tempat permintaan HTTP terkait dengan sesi tertentu (alias kunjungan). Membuka kembali

peramban dan mengakses situs yang sama seharusnya dianggap sebagai kunjungan yang berbeda.

Session Third Party
mp_2dcf056c54bc5c0c6c9c06220a90465b_mixpanel Mixpanel Analytics Digunakan untuk pelacakan analitik dan pengukuran. 1 Year Third Party
_uetvid Microsoft Advertising (Bing Ads) Advertising Digunakan untuk pelacakan iklan dan konversi. 13 Months Third Party
_ga_DEJ3M62114 Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 1 Year Third Party
_ga Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 2 Years Third Party
devicetype Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
campaign_info Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
m_campaign_info Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
wp-settings-time-13 WordPress Essential Menyimpan pengaturan pengguna untuk tampilan admin WordPress. 1 Year First Party
wp-settings-13 WordPress Essential Menyimpan pengaturan pengguna untuk tampilan admin WordPress. Persistent First Party
_clck Microsoft Clarity Analytics Digunakan untuk pelacakan sesi dan pengukuran analitik. 1 Year Third Party
user_journey Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
gaid Mekari Essential Digunakan untuk melacak journey dari visitor 30 Days First Party
zsc4a25b2ae450142809eaf0be5de18f343 Zoho Marketing Automation Advertising Digunakan untuk mengidentifikasi sesi. 1 Year Third Party
zft-sdc Zoho Marketing Automation Advertising Digunakan untuk mengambil detail metadata—seperti pintu masuk, sumber, dan lainnya—dari suatu sesi yang

digunakan oleh asisten web (analisis web).

1 Day Third Party
zps-tgr-dts Zoho PageSense Analytics Digunakan untuk pelacakan sesi dan pengukuran analitik. 1 Year Third Party
_ga_P1SXXPLMYX Google Analytics Analytics Digunakan untuk mengumpulkan data analitik dan pelacakan kinerja situs. 1 Year Third Party
_clsk Microsoft Clarity Analytics Digunakan untuk pelacakan sesi dan pengukuran analitik. 1 Day Third Party
wp-wpml_current_admin_language_d41d8cd98f00b204e9800998ecf8427e WPML (WordPress Multilingual Plugin) Essential Digunakan untuk menyimpan preferensi bahasa admin saat menggunakan WPML. Session First Party
wp-wpml_current_language WPML (WordPress Multilingual Plugin) Essential Digunakan untuk menyimpan preferensi bahasa pengguna saat menggunakan WPML. 1 Day First Party
visid_incap_2964727 Incapsula/Imperva Essential Digunakan untuk menghubungkan sesi tertentu ke pengunjung tertentu (pengunjung yang mewakili komputer

tertentu). Untuk mengidentifikasi klien yang telah mengunjungi Incapsula.

Session Third Party
visid_incap_2978957 Incapsula/Imperva Essential Digunakan untuk menghubungkan sesi tertentu ke pengunjung tertentu (pengunjung yang mewakili komputer

tertentu). Untuk mengidentifikasi klien yang telah mengunjungi Incapsula.

Session Third Party
mp___mixpanel Mixpanel Analytics Digunakan untuk pelacakan analitik dan pengukuran. 1 Year Third Party
wordpress_logged_in_61033459e43abe74cebf6191914aaf5e WordPress Essential Digunakan untuk menguji jika cookie dapat diatur, menyimpan status login pengguna. Persistent First Party

Kami menghormati privasi Anda dan berusaha memberi Anda kendali atas penggunaan cookies di situs web kami. Cookies yang kami gunakan disesuaikan dengan preferensi Anda. Anda memiliki kewenangan untuk menerima atau menolak berbagai jenis cookies dengan mengklik preferensi cookies atau pengaturan browser Anda. Dengan mengelola preferensi cookies Anda, Anda dapat menyesuaikan pengalaman Anda di situs Kami agar sesuai dengan kebutuhan Anda.

Anda memahami bahwa sebagian besar browser menerima cookies secara otomatis. Oleh karena itu, Anda mungkin perlu menghapus atau menonaktifkan cookies secara manual jika Anda tidak ingin cookies tersebut digunakan. Anda tetap dapat menggunakan situs web Kami, tetapi beberapa fitur mungkin tidak berfungsi dengan baik jika Anda menolak untuk mengizinkan penggunaan cookies.

KEAMANAN DATA PRIBADI ANDA

Untuk melindungi Data Pribadi Anda, Kami mengimplementasikan standar internasional Sistem Manajemen Keamanan Informasi berdasarkan ISO 27001 sebagai alat untuk mengimplementasikan sistem keamanan terhadap kerahasiaan, integritas, dan ketersediaan data. Oleh karena itu, pegawai Kami telah terlatih untuk mengerti dan mengikuti ISO 27001 ketika memproses Data Pribadi Anda.

Kami juga selalu berusaha meningkatkan keamanan Data Pribadi Anda dengan menggunakan teknologi terbaru dan mematuhi peraturan yang berlaku untuk memenuhi harapan pihak terkait, dan untuk memastikan peningkatan kualitas yang berkelanjutan. Selanjutnya, Kami menjadikan pelindungan Data Pribadi Anda sebagai prioritas Kami dengan menggunakan standar tertinggi untuk mengamankan Data Pribadi Anda.

Meskipun Kami akan berusaha untuk menjaga Data Pribadi Anda, Kami tidak dapat menjamin keutuhan dan keakuratan Data Pribadi yang Anda berikan melalui internet mengingat pengiriman Informasi melalui internet tidak sepenuhnya aman. Anda bertanggung jawab untuk menjaga kerahasiaan detail akun Anda dan Anda wajib untuk tidak membagikan detail akun Anda, termasuk kata sandi Anda dan One Time Password (OTP) dengan siapapun, dan Anda harus selalu menjaga dan bertanggung jawab atas keamanan perangkat yang Anda gunakan.

Anda dengan ini setuju untuk melepaskan, membebaskan, memberikan ganti rugi, dan membela Grup Mekari yang dihasilkan secara langsung atau tidak langsung dari segala kerugian, risiko dan/atau konsekuensi akibat Data Pribadi yang dicegat, disadap, diakses, dicuri, diungkapkan, diubah atau dihancurkan oleh pihak ketiga yang tidak berwenang karena faktor-faktor di luar kendali Kami dan/atau yang bertentangan dengan Pemberitahuan Privasi ini dan Hukum yang Berlaku, termasuk yang diakibatkan oleh kesalahan atau kelalaian Anda.

PERUBAHAN PEMBERITAHUAN PRIVASI

Kami berhak untuk meninjau dan mengubah Pemberitahuan Privasi ini dari waktu ke waktu atas kebijakan Kami sendiri. Jika terdapat perubahan terhadap Pemberitahuan Privasi ini, Kami akan memberikan pemberitahuan kepada Anda melalui pemberitahuan yang dipublikasikan pada Platform dan/atau situs web, atau ke alamat surel Anda yang terekam pada Platform Kami. Anda mengakui dan setuju bahwa Anda wajib untuk memeriksa Pemberitahuan Privasi ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui kondisi atau Informasi terbaru mengenai proses pelindungan Data Pribadi Anda melalui Platform Kami.

BAHASA

Dalam hal Pemberitahuan Privasi ini ditampilkan dalam beragam pilihan bahasa dan terdapat ketidaksesuaian antara satu bahasa dengan bahasa lain, maka teks Bahasa Indonesia yang akan berlaku.

KONTAK

Apabila Anda ingin mengajukan pertanyaan mengenai pemrosesan Data Anda atau pertanyaan lainnya sehubungan dengan Kebijakan ini, silakan menghubungi Kami melalui email: policy@mekari.com

WhatsApp WhatsApp kami